SBA Adakan Media Visit Bupati Abes Mohd Iswanto ‘Jangan Takut Berinvestasi di Aceh’

Penjabat Bupati Aceh Besar, Mohammad Iswanto dan General Manager Solusi Bangun Andalas (SBA) dan Humas

BERITA RAKYAT ACEH l Banda Aceh – Penjabat Bupati Aceh Besar Mohammad Iswanto mengajak investor jangan takut berinvestasi di Aceh.

‘Kondisi Aceh saat ini sangat aman dan potensi sumber daya alam banyak,’, ujarnya saat menyampaikan sambutan media visit akhir tahun 2024 bersama Solusi Bangun Andalas (SBA) di Lhoknga, Aceh Besar, Kamis (5/12).

Menurutnya keberadaan SBA dulunya disebut juga dengan pabrik semen Andalas berdiri sejak 1983 sampai kini terus beroperasi sesuai ketentuan yang ada.

Perusahaan SBA merupakan salah satu investasi dari luar dan hampir 60 persen pekerjanya merupakan putra Aceh. Bahkan
hampir Rp 40 Milyar sudah dikucurkan membantu masyarakar di dua kecamatan
Lhoknga dan Leupung, termasuk beasiswa.

Semoga tahun depan bisa terus bertambah bantuan CSRnya. Mari kita dukung dan support agar terus memberikan sumbangsih terbaik bagi Aceh.

Plt. General Manager PT SBA, Muhammad Rahjuni mengatakan sejak 2019, SBA telah menjadi bagian PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, kami memahami terus berinovasi untuk selalu berbuat dan bermanfaat untuk masyarakat terutama dampak positif dari tambang ini.

Quarry Day 2024 merupakan salah satu program SBA dalam memperhatikan lingkungan, pendidikan serta pemberdayaan pelibatan UMKM

Muhammad Yusuf Health and Safety Operasional bekerja pabrik semen di Solusi Bangun Andalas (SBA), yang menjadi narasumber pertama menyebutkan, beberapa Standar Operasional Prosedur (SOP) terutama fasilitas kesehatan (medical fasilities) dan keadaan darurat.

Prinsipnya kita sangat disiplin dan ketat dalam bekerja di perusahaan tambang ini, sebut Rajuni

Media visit sharing session – pengelolaan tambang dan implementasi good mining practice ‘tambang untuk semua’ di Lhoknga, Aceh Besar, Kamis

Kami memahami terus berinovasi untuk selalu berbuat dan bermanfaat untuk masyarakat terutama dampak dari tambang ini.

Baca Juga:  Tol Sigli-Langsa Masuk dalam Pengusahaan Tahap III Pembangunan Tol Trans Sumatera

Upaya telah dilalukan SBA selama ini mendapat penghargaan dari pemerintah daerah dalam katagori ramah lingkungan.

Penghargaan pratama dalam bidang lingkungan dari Menteri ESDM tahun 2024.

Kemudian memastikan ketersedian semen bagi masyarakat baik di Aceh maupun di seluruh Indonesia.

Ketua PWI Aceh Nasir Nurdin menyebutkan sinergitas wartawan dengan SBA selama ini sangat baik.

Bahwa pemberitaan berbagai media khususnya di Aceh terus muncul dan positif. Meski ada kekurangan justru tetap mendapatkan konfirmasi sebagai perimbangan berita (cover both side).

Sementara Kepala Dinas ESDM Aceh, Said Faisal mengatakan pengelolaan sumber daya alam haruslah dilakukan dengan prinsip keadilan lingkungan untuk menjaga kelestariannya.

SBA salah satu contoh yang telah membuat prestasi terbaik dengan alam sekitarnya. Dan ini kami selalu mengawasi supaya tetap patuh dan taat terhadap peraturan yang ada.

Kami berharap rekan media untuk menyampaikan fakta obyektif sehingga mendapatkan informasi kepada yag benar kepada masyarakat. (imj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *