BERITA RAKYAT ACEH l Banda Aceh – KONI Aceh rencananya menggelar Rakerprov di Banda Aceh pada tanggal 21 – 23 Februari 2025.
Rapat Kerja Provinsi ini merupakan amanah organisasi olahraga yang saat ini dipimpin Ketua Umum Kamaruddin Abubakar (Aburazak)
‘Kita buat raker untuk mengevaluasi program ke depan serta persiapan pra PORA dan PORA yang dilaksanakan di Aceh Jaya tahun 2026’, ujarnya, Jumat (7/2).
Aburazak sapaan akrabnya mengatakan selama memimpin KONI Aceh prestasi atlet telah menorehkan hasil maksimal peringkat enam nasional pada PON XXI Aceh – Sumut tahun 2024.
‘Alhamdulillah kita telah berhasil berada di 10 besar nasional dengan mendulang dengan 65 emas, 48 perak, dan 79 perunggu,’ sebut Aburazak.
Pasca PON, KONI Aceh terus bergerak menyiapkan kegiatan olahraga daerah, yakni pra PORA dan PORA serta membahas program kerja lainnya yang merupakan ranahnya KONI.
Ketua Panpel Muhammad Saleh
Sementara Ketua Panitia Pengurus KONI telah menetapkan Muhammad Saleh Wakil Ketua IV untuk melaksanakan agenda raker tahun ini.
Saleh menyebutkan para peserta yang akan hadir sebanyak 240 orang dari unsur pengurus KONI Aceh, KONI kabupaten/kota, Pengprov dan unsur peninjau.
‘Kita harapkan dalam raker ini akan muncul ide ide yang dapat membangkitkan olahraga Aceh ke depan’, sebutnya.
Yang paling penting kata Saleh bahwa raker ini menjadi titik awal KONI Aceh untuk terus bangkit dan siap berkolaborasi dengan pemerintah Aceh baru dibawah kepemimpinan Muzakir Manaf dan Wakil Fadhullah.
Saleh juga meminta seluruh panitia agar bekerja serius untuk mensukseskan rakerprov mengingat panitia akan mengundang seluruh KONI daerah dan pengprov.
‘Olahraga Aceh diharapkan terus berkiprah baik di kancah nasional maupun internasional’, demikian Saleh. (imj)