BERITA RAKYAT ACEH l Sabang – Polres Sabang resmi meluncurkan Program Pekarangan Pangan Lestari sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan di Kota Sabang. Acara peresmian berlangsung di Lahan Asrama Polisi Jr. Mulia, Gampong Ie Meulee, Kecamatan Sukajaya, Senin (24/02/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Wakapolres Sabang Kompol Ridwan, SE, M.Si, dan juga dari berbagai pihak, termasuk para Pejabat Utama (PJU) Polres Sabang, Camat Sukajaya Kota Sabang, Para Babhinkamtibmas jajaran Polres Sabang, PJ. Geuchik Gampong Ie Meulee, Perwakilan Dinas Pertanian Kota Sabang, Bhayangkari Cabang Sabang, serta para tamu undangan lainnya.
Peluncuran program ini dilakukan secara virtual melalui Zoom Meeting, menandai komitmen bersama dalam pemanfaatan lahan pekarangan guna meningkatkan ketersediaan pangan serta mendukung ketahanan pangan bagi masyarakat.
Sebagai simbolisasi awal program, dilakukan penanaman berbagai jenis tanaman sayuran di lahan seluas 2.000 meter persegi. Beberapa tanaman yang ditanam di antaranya tomat sebanyak 23 pohon, terong 20 pohon, dan cabai 22 pohon.
Kapolres Sabang AKBP Erwan, SH, MH, melalui Wakapolres Kompol Ridwan, menyampaikan harapannya agar program ini dapat terus berkembang dan menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam mengelola pekarangan secara produktif.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi langkah awal dalam menjaga ketersediaan pangan secara berkelanjutan,” ujarnya.
Pihaknya berharap, dengan adanya program ini, sinergi antara Polres Sabang, pemerintah daerah, dan masyarakat dapat terus terjalin guna mewujudkan ketahanan pangan yang kuat dan berkelanjutan di Kota Sabang.