BERITA RAKYAT ACEH | Banda Aceh – Juru Bicara Pos Komando Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Aceh, Murthalamuddin menyatakan distribusi bantuan untuk korban bencana alam Aceh terua dimaksimalkan lewat berbagai jalur transportasi.
“Distribusi saat ini terus berlanjut dan untuk hari ini Rabu(3/12) daerau yang masih terisolir didiatribusikan lewat udara dan laut,” katanya di Pos Komando Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Aceh, Rabu (3/12).
Adapun distribusi untuk daerau yang belum bisa terjangkau jalur darat yakni Aceh Tamiang, Langsa dan Aceh Timur dikirim lewat laut.
Kemudian untuk jalur udara Bener Meriah, Aceh Tengah, Gayo Lues dan Aceh Tenggara di pasok lewat jalur udara menggunakan helicopter dan hercules dan pesawat.
“Pemerintah Aceh bersama dengan TNI, Polri, BNPB dan semua pihak terus berupaya maksimal untuk menjangkau dn mendistribusikan bantuan kepada seluruh masyarakat,” katanya.
Pihaknya memastikan bantuan yang disalurkan akan diterima langsung oleh masyarakat dan tempat pengungsian dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dalam masa tanggap darurat.
Ia mengatakan untuk kabupaten lainnya yang sudah biaa terjangkau jalur darat, distribuai bantuan juga terua didiatribusi oleh pemerintah.
Untuk hari Kamis, Bantuan juga akan didistribusikan ke Aceh Tamiang melalui jalur laut dan jalur udara.
