BERITA RAKYAT ACEH l Banda Aceh – Kadin Aceh dan seluruh jajaran di 23 kabupaten/kota menyampaikan ucapan selamat kepada Muzakir Manaf/Fadhullah yang unggul sementara pada Pilkada serentak 27 Nopember 2024.
‘Kami mengucapkan selamat atas kemenangan sebagai gubernur aceh dan wakil gubernur 2025 – 2030’, ujar Ketua Kadin Aceh Iqbal Piyeung, Sabtu (30/11).
Sebagai mitra kerja pemerintah Aceh maka Kadin siap memberikan dukungan dari para saudagar maupun pengusaha untuk kemajuan daerah yang lebih baik dan masyarakatnya sejahtera.
Kadin akan berkontribusi dalam mengembangkan usaha ekonomi makro dan mikro masyarakat Aceh. Kemudian bersama pemerintah Aceh akan berupaya menjalin kerjasama yang baik dengan investor baik dalam maupun luar negeri agar investasi masuk ke daerah ujung sumatera ini.
Dibawah kepemimpinan Mualem dan Dek Fad diharapkan duet pasangan ini mampu menjadikan pembangkit ekonomi, mengurangi pengangguran, kesehatan dan pendidikan bagi 5,2 juta penduduk Aceh.
Iqbal menambahkan Kadin dari awal pencalonan sudah memberikan dukungan penuh kepada pasangan Muzakkir Manaf dan Fadullah dan akhirnya bisa memenangkan pertarungan ini, demikian Iqbal. (imj)