Kapolres Sabang dan Dandim 0112/Sabang Berbagi Takjil di Bulan Suci Ramadhan 1446 H

BERITA RAKYAT ACEH l Sabang – Sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Sabang, AKBP Erwan, SH, MH, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sabang, Ny. Siska Erwan, bersama Dandim 0112/Sabang, Letkol Kav Edi Purwanto, S.I.P, yang turut didampingi Ketua Persit, menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat Kota Sabang yang melintas, Kamis (27/03/2025).

Kegiatan berlangsung di depan Mako Polres Sabang, Jln. Perdagangan Gp.Kuta Timu Kec.Sukakarya Kota Sabang, ini turut dihadiri oleh Wakapolres Sabang, Kompol Ridwan, SE, M.Si, Kabagops Polres Sabang, AKP Bukhari, S.H, MH, serta seluruh perwira Polres Sabang.

Dalam aksi sosial ini, sebanyak 400 paket takjil yang terdiri dari nasi kotak, paket kue, dan minuman botol dibagikan kepada masyarakat yang melintas di lokasi kegiatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara aparat keamanan dengan masyarakat serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama, terutama di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.

Kapolres Sabang, AKBP Erwan, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Sabang dan Kodim 0112/Sabang terhadap masyarakat Kota Sabang, khususnya dalam membantu mereka yang sedang dalam perjalanan agar dapat berbuka puasa dengan nyaman.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, sekaligus mempererat silaturahmi. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi kita semua,” kata AKBP Erwan.

Sementara itu, hal serupa juga diungkapkan oleh Dandim 0112/Sabang, Letkol Kav Edi Purwanto, S.I.P, bahwa kegiatan ini menjadi wujud sinergi antara TNI dan Polri dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.

“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, terutama di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini,” tuturnya.

Baca Juga:  Pangdam IM Resmi Menutup Expo Semarak Kemerdekaan RI ke-78 di Lapangan Blang Padang

Masyarakat yang menerima takjil mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian dari jajaran Polres Sabang dan Kodim 0112/Sabang. Mereka berharap kegiatan berbagi seperti ini dapat terus dilakukan di masa yang akan datang.

Adanya kegiatan ini, diharapkan kebersamaan dan kekompakan antara aparat keamanan dan masyarakat semakin erat, menciptakan suasana yang harmonis dan penuh keberkahan di Kota Sabang.