BERITA RAKYAT ACEH l Sabang – Pemerintah Kota Sabang mendukung penuh program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak-anak sekolah. Dalam hal ini Pj Walikota Sabang Andri Nourman, Ap, M.Si, bersama Forkopimda dan Instansi terkait melaunching sekaligus meninjau langsung Dapur MBG yang berlokasi di Gampong Kuta Barat, Sabang Fair, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Senin (17/2/2025).
Dalam peninjauan ini, seluruh pihak yang terlibat berkesempatan melihat secara langsung standar kebersihan, kelayakan menu, serta berbagai aspek lain yang menjadi perhatian utama dalam penyediaan makanan bergizi bagi anak-anak sekolah.
Pj Walikota Sabang menyampaikan, Dapur Makan Bergizi ini diharapkan dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan. Meskipun di kemudian hari mungkin akan menghadapi berbagai kendala , evaluasi akan terus dilakukan agar program ini dapat memberikan manfaat dalam upaya meningkatkan status gizi generasi muda dalam rangka mewujudkan Generasi Emas Indonesia 2045.
“Kita sudah melihat bersama-sama secara langsung bahwa dapur Makan Bergizi Gratis yang ada di Sabang ini, Kalau menurut kita sudah cukup memenuhi standar, mulai dari kebersihannya, kemudian menu yang disajikan, dan hal-hal lainnya, secara umum layak”, ujar Andri Nourman.
Ia menjelaskan, saat ini dapur utama masih beroperasi di satu titik lokasi, namun dalam waktu dekat akan ditambah dua titik baru guna memperluas jangkauan distribusi. Kapasitas produksi dapur ini mencapai sekitar 3.500 porsi per hari, dan pada hari ini telah disalurkan 2.000 porsi makanan ke berbagai sekolah di Sabang.
“Diharapkan jika ada aspek yang perlu diperbaiki, pihak pengelola Dapur Makan Bergizi dapat segera melakukan penyesuaian agar anak-anak mendapatkan asupan gizi yang optimal”, Pungkasnya.