BERITA RAKYAT ACEH l Banda Aceh – kedatangan tamu dari Universiti Pendidikan Sultan Idris Malaysia ke SMP Negeri 6 Banda Aceh dalam rangka kunjungan balasan yang diprakarsai oleh Prodi Manajemen Pendidikan, Program Pascasarjana USK.
Datang pada kunjungan kali ini bapak Dr. Muhammad selaku STEM Cluster Coordinator, ibu Dr. Siti. Juga selaku Humanities Cluster Coordinator, Bapak Niswanto yang saat ini menjabat sebagai Ketua Program Studi Manajemen Pendidikan, pascasarjana USK, dan mahasiswa program Pascasarjana UPSI Malaysia.
Kedatangan tamu dari UPSI Malaysia ke SMP Negeri 6 Banda Aceh, menjadi awal dari keberlangsungan kerjasama antar negara. Dr. Muhammad dari UPSI memberikan gambaran dan prospek pengembangan ilmu dan teknologi Pendidikan melalui pertukaran pelajar SMP negeri 6 banda Aceh dengan sekolah Bertaraf internasional di Malaysia.
Semangat memajukan pendidikan melalui sharing silang budaya dan program unggulan masing-masing negara kiranya dapat menambah khasanah ilmu dan mengoptimalkan pencapaian perkembangan siswa sebagai generasi masa depan. Ibu Syarifah Nargis, S.Ag selaku Kepala SMPN 6 Banda Aceh menyambut baik gagasan tersebut. Sikap optimistis ibu kepala sekolah menunjukkan semangat untuk memajukan pendidikan di kota Banda Aceh tercinta, khususnya bagi siswa/siswi SMP Negeri 6 Banda Aceh tercinta.(ril)