Teuku Taufiqulhadi: Kini Telah Tiba Era NasDem

BERITA RAKYAT ACEH | Banda Aceh – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah NasDem Aceh Teuku Taifiqulhadi mengatakan, kini telah tiba era NasDem di Indonesia. Kita di Aceh pun harus menyambut era ini dengan lebih bersemangat.

Dalam pidato pada acara konsolidasi partai di depan ratusan kader NasDem Aceh Besar, para bakal caleg dan para pimpin partai tingkat kecamatan, Teuku Taufiq mengatakan, setiap perputaran waktu politik, selalu ada eranya. Dulu ada era Golkar dan ada era Demokrat. Di era Golkar, ada eforia yang tinggi. Bahkan rumah-rumah pun dicat kuning. Kini ada era NasDem. “Silahkan sambut era NasDem dengan semangat dan kebanggan yang lbh tinggi,” kata mantan wsrtawan perang itu.

Era Golkar ditandai dengan hadirnya Pak Harto, era Demokrat ditandai oleh hadir Pak SBY.
“Kini era NasDem yang ditandai dengan hadir munculnya Anies Baswedan sebagai calon presiden Partai NasDem,” lanjut politisi kelahiran kecamatan Pekanbaro, Pidie, ini.

Anies telah mendorong geliat NasDem di mana- mana. Orang-orang kini membicarakan NasDem dengan penuh daya tarik, dan mengagumi keputusan NasDem yang memilih Anies sebagai capresnya. Karena ini adalah era NasDem dan Anies, Insya Allah, Anies dan NasDem akan menjadi pilihan rakyat Indonesia, kata Taufiq.

Teuku Taufiqulhadi: Jangan Pernah Ragukan Ketum Kami soal Anies

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem Aceh, Dr Teuku Taufiqulhadi, mengatakan, jika masih ada orang yang meragukan kesungguhan dan komitmen NasDem dan Ketua Umunya Surya Paloh, untuk mensukseskan Anies Baswedan jadi presiden RI, maka cobalah membaca tanda-tanda dalam politik lebih baik. Bacalah rekam jejak Surya Paloh lebih cerdas dengan hati yang lebih tulus.

Dalam pidato pada acara konsolidasi partai di depan ratusan pimpinan dan kader Partai NasDem Aceh Besar, para bacaleg dan pengurusan NasDem tingkat kecamatan, Taufiqulhadi mengungkapkan rasa herannya, ada orang-orang yang masih meragukan kesungguhan Pak Surya mengantarkan Anies menjadi presiden. Mungkin saja, di tengah jalan nanti Pak Surya akan berbalik arah.

“Dapat saya katakan, “kata Taufiqulhadi, “jika yang meragukan itu simpatisan NasDem, maka itu pasti simpatisan yang belum lengkap memahami Pak Surya Paloh dan NasDem.”
Tapi jika itu orang luar, dapat diduga, orang ini sedang berusaha menggoyahkan hati para kader dan simpatisan NasDem. “Jadi hati-hati,” ia memperingatkannya.

Coba lihat, kata Anggota DPRRI periode 2014-2019 ini, pernahkan Surya Paloh mencla-mencle dalam politik? Reputasi Surya Paloh adalah pantang menjilat ludah kembali. Jika Ketua Umum Partai NasDem ini menyatakan mendukung seseorang, pantang ia surut kembali. Ia akan mempertahankan keputusannya itu dengan segala risiko. Siapa pun yang ia dukung, akan ia bela hingga sampai akhir.

Lagi pula, lanjut ketua NasDem Aceh ini, apa untungnya bagi NasDem mundur di tengah jalan setelah demikian besar risiko yang telah ditanggung NasDem saat ini.
Bagi NasDem, hanya ada satu jalan saat ini: maju terus sampai Anies jadi presiden.

Baca Juga:  Wakili Penjabat Gubernur Aceh, Asisten III Hadiri Undangan Peresmian Masjid Budhe Aqsa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *