TRK Sayang di Tetapkan Dalam Paripurna DPRK

BERITA RAKYAT ACEH l Suka Makmue – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Nagan Raya secara resmi mengumumkan penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nagan Raya terpilih Dr. Teuku Raja Keumangan, S.H.,M.H dan Raja Sayang di Suka Makmue selasa (14/01/2025)

Pengumuman penetapan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten Nagan Raya untuk periode 2025-2030 dilakukan di Aula Paripurna Gedung DPRK setempat di tengah Ibukota nan megah itu.

TRK SAYANG sebutan bagi pasangan itu menang setelah mengalahkan tiga pasangan lainnya pada Pilkada November 2024 yang lalu.

Pasangan yang di usung Partai GOLKAR dan Partai SIRA tersebut berhasil meraih 44.998 suara dengan persentase kemenangan 42,37 persen dari suara sah.

Masyarakat menaruh harapan besar atas kemenangan pasangan yang diketahui memiliki segudang pengalaman di Pemerintahan itu.

TRK sendiri merupakan mantan birokrat yang menjadi designer pembangunan Kabupaten Nagan Raya setelah lama memimpin Badan Perencanaan Pembangunan Daerah di Kabupaten itu.

Setelah itu ia berhasil duduk di Parlemen DPR Aceh dengan segudang jabatan di Gedung terhormat itu. Mulai Sekretaris Fraksi, Ketua Komisi hingga menjadi pimpinan lembaga tersebut.

TRK terpilih kembali dalam pemilihan legislatif pada februari tahun 2024, namun ia memilih mundur dan mencalonkan diri bersama Raja Sayang dalam Pilkada 2024 lalu.

Sedangkan sang Wakil Bupati terpilih merupakan mantan anggota DPRK Nagan Raya selama dua periode.  Raja Sayang juga merupakan Ketua DPW Partai SIRA Kabupaten Nagan Raya.

Baca Juga:  SMP Negeri 6 Banda Aceh Kedatangan Tamu dari Universiti Pendidikan Sultan Idris Malaysia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *